Kamu orang yang paham secara ‘Brain Memory’ atau ‘Muscle Memory’ ?

Kamu orang yang paham secara ‘Brain Memory’ atau ‘Muscle Memory’ ? Selamat pagi teman-teman, semangaaat dalam mempelajari hal-hal baru untuk menambah wawasan dan keilmuannya. Sengaja diucapkan semangat pagi agar kamu bisa selalu bersemangat seperti di pagi hari. Kali ini kita akan sedikit membahas tentang 2 macam memory dalam diri kita, yaitu Brain Memory dan Muscle Memory.

Teman-teman pasti pernah liat kan ada orang yang sangat jago dalam berteori, seolah-olah otak nya sangat brilian ketika mengungkapkan sesuatu. Tetapi ketika praktek di lapangan, apa yang terjadi? Sepertinya orang tersebut baru belajar dan tidak mengerti apa-apa.

Ya, karna pada dasarnya di dalam kita ada 2 buah memory, yaitu Brain Memory dan Muscle Memory. Naah, orang-orang yang diceritakan tadi itu adalah tipe orang yang hanya paham di brain memory. Padahal sesungguhnya setiap sel syaraf yang ada di tangan, kaki, serta semua tubuh kita juga memiliki memory yang merekam setiap apa yang kita lakukan. Syaraf inilah yang disebut dengan Muscle Memory atau dalam bahasa Yunani disebut myelin.

Kita ambil contoh sederhana nya dari tekhnik Lay Up saat bermain basket ya. Kebanyakan orang paham teori nya yaitu lari dua langkah lalu dilanjutkan melompat dan shooting bola ke keranjang.

Tetapi ketika diawal prakteknya, kita pasti kita banyak melakukan kesalahan. Nah jika kita sudah sering praktek maka muscle memory kita sudah terbiasa sehingga kita seperti bisa secara natural.

Kamu orang yang paham secara 'Brain Memory' atau 'Muscle Memory' ?
(Foto: basketball91.com)

Kesimpulan yang dapat diambil adalah

Setiap teori yang kita dapatkan, harus langsung DIPRAKTEKKAN agar kita tidak hanya paham di alam pikiran (Brain memory), tetapi juga kita bisa paham ketika praktek di lapangan (Muscle memory).

Gimana temans, Kamu orang yang paham secara ‘Brain Memory’ atau ‘Muscle Memory’ ?

Lihat Biografi Singkat Prof Rhenald Kasali Disini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *